Lapor Cepat Kasus Malaria

Aplikasi LaCaK (Lapor Cepat Kasus) Malaria, sebuah inovasi dari Malaria Center, telah berkontribusi langsung terhadap percepatan penanganan kasus malaria yang ditemukan di Halmahera Selatan. Dengan menggunakan sistem pelaporan melalui ponsel berbasis USSD dengan menu browser Telkomsel, LaCaK Malaria menggantikan sistem pelaporan bulanan kasus malaria yang dikirim oleh petugas posdu, polindes dan puskesmas. Dengan LaCak Malaria, setiap satu kasus malaria akan dilaporkan sesaat setelah penderita mendapatkan pemeriksaan malaria dengan menghubungi *200*789*1*kode fasilitas kesehatan. Selanjutnya, petugas akan mengisi data penderita secara lengkap sebagaimana yang tertera pada kartu penderita malaria untuk diberikan penanganan lebih lanjut!